TNI-Polri di Kediri Masifkan Patroli Harkamtibmas

    TNI-Polri di Kediri Masifkan Patroli Harkamtibmas

    KEDIRI - Polsek Purwoasri Polres Kediri bersinergi dengan TNI wilayah setempat untuk melakukan patroli siang harkamtibmas guna antisipasi aksi 3C (curat, curas, curanmor) dan kejahatan lain di wilayah hukumnya. Minggu (27/11/2022) 

    Patroli dipimpin oleh Bawas Aiptu Didik didampingi Ka SPKT Aiptu Budi bersama anggota dan dibantu beberapa anggota Koramil Purwoasri. 

    Kegiatan dilakukan dengan mendatangi obyek-objek vital yang ada seperti SPBU, pertokoan, kantor bank, dan warung kopi. Kemudian dilanjutkan penyisiran pada pemukiman warga dan daerah-daeerah rawan, terutama jalur protokol Kecamatan Purwoasri dan jalanan Desa Ketawang.

    Kapolsek Purwoasri AKP Irfan Widodo SH mengatakan, patroli yang dilakukan oleh anggotanya dilakukan secara rutin setiap harinya. Sebab selain untuk mengantisipasi 3C maupun kejahatan lain, kegiatan semacam ini juga dapat menjadi sarana pemberian himbauan tentang kamtibmas dan patuh protokol kesehatan (prokes) kepada masyarakat.

    “Dengan sinergi bersama rakyat dapat terpelihara dengan lebih baik lagi, ” imbuhnya.

    Aiptu Budi melaporkan kegiatan berjalan dengan lancar dan aman. Dari hasil pantauan petugas, patroli gabungan itu menciptakan situasi yang aman dan kondusif ditengah padatnya aktivitas warga.

    Masyarakat mengaku senang dengan inisiatif Polsek Purwoasri ini. Mereka berharap dengan adanya patroli akan mengurungkan niat para pelaku kejahatan dalam melancarkan niat kejinya.

    kediri
    Prijo Atmodjo

    Prijo Atmodjo

    Artikel Sebelumnya

    Polres Kediri Gelar Shalat Gaib Untuk Korban...

    Artikel Berikutnya

    Mas Dhito Dorong Digitalisasi Budaya dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pasca Serah Terima Jabatan dari Pjs Bupati, Mas Dhito Aktif Kembali Menjabat Bupati Kediri
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Syukuran, Pedagang Soto Branggahan Gelar Nyoto Bareng Mas Dhito

    Tags